Halo
guys ! Sekarang ini, lagi jaman banget kan shopping
online
gitu. Nah ! Kita sendiri tau kan resiko-resiko dari belanja online
ini. Tapi lebih asik lagi kan kalo kita lebih berhati-hati dan tau
gimana caranya supaya belanja online kita berlangsung AMAN ! Yuk
langsung aja ...
~
Pilih online shop yang :
- Punya data-data yang jelas, seperti alamat e-mail dan nomor telepon customer service.
- Melampirkan proses pengiriman barang yang sistematis. Misalnya, ada formulir pemesanan, atau format tertentu jika pemesanan lewat sms.
- Terpercaya. Cari review tentang situs belanja online yang kita inginkan. Bisa dari sobat, forum, atau rekomendasi dari tokoh-tokoh fashion.
- Punya kebijakan untuk menjaga data pribadi kita.
~
Cek ukurannya dengan teiti :
- Baju : lingkar dada, lingkar lengan, pinggang, dan panjangnya.
- Tas : dimensinya (panjang x lebar x tinggi). Jika menggunakan tali, cek juga ukuran panjang dan lebar tali.
- Sepatu : panjang dan lebar kaki. Karena meskipun ukurannya sudah sesuai dengan yang biasa kita pakai, tapi acuan ukuran tiap produsen sepatu kadang berbeda.
- Pastikan apakah barang itu ready stock atau mesti pre-order. Seandainya pre-order berarti kita harus menunggu beberapa minggu sampai kuota pemesanan mencukupi.
~
Sebelum memesan :
- Perhatikan minimum pemesanannya berapa buah. Biasanya ini berlaku untuk produk kecantikan, atau makanan.
- Buat produk luar negeri, jangan lupa menghitung harganya sesuai dengan kursnya.
- Periksa tabel biaya pengiriman. Karena tiap daerah biaya pengirimannya berbeda.
- Jika kita memesan produk luar negeri, tanyakan berapa orang yang ikut memesan. Semakin banyak yang memesan, makin murah kita membayar ongkos kirim jika berbagi dengan pembeli lain.
- Perhatikan berapa waktu yang ditentukan oleh toko online tersebut, untuk membayar setelah pemesanan. Biasanya mereka menetapkan 2x24 jam pembayaran.
- Cek kebijakan terhadap barang yang rusak, atau nggak sampai. Misalnya, jika barang kita ternyata datang dalam kondisi rusak, apakah uang kita kembali, atau mau mengganti dengan barang yang baru.
~
Setelah membeli :
- Berikan alamat pengiriman selengkapnya pada si pemilik toko online itu. Jika perlu, berikan acuan sederhana untuk sampai ke rumah kita. Misalnya dekat gedung atau taman.
- Simpan struk pembayaran, sampai barang kita tiba.
- Konfirmasi pada si pemilik toko online, bahwa kita sudah melakukan pembayaran. Supaya mereka bisa langsung memeriksa.
- Jika barang yang kita pesan tak kunjung sampai hingga waktu yang dijanjikan, segera hubungi toko online itu untuk minta penjelasan.
Gimana
nih ? Semoga tips di atas bisa mambantu yaaa ..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar